7 Program Beasiswa Prioritas LPDP, Cek Syarat dan Jadwal Daftarnya

Jakarta, CNBC Indonesia – Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) resmi membuka tujuh program beasiswa prioritas tambahan yang dapat dijadikan pilihan oleh para calon mahasiswa. Beasiswa ini termasuk ke dalam Program Targeted.

Melalui program ini, para calon penerima beasiswa S2 dan S3 di luar negeri berkesempatan untuk mendaftar dua jenis program beasiswa sekaligus. Adapun, dua program yang dimaksud adalah program beasiswa kemitraan/kerja sama LPDP dan salah satu program Beasiswa Afirmasi/Beasiswa Targeted/Beasiswa Umum tujuan luar negeri.

Dalam beasiswa prioritas, ada enam kampus luar negeri yang bisa dijadikan pilihan para calon mahasiswa, yakni.
1. Nanyang Technology University (NTU), Singapura
2. National University of Singapore (NUS), Singapura
3. Campus France, Prancis
4. University of California, Davis (UC Davis), Amerika Serikat (AS)
5. University of New South Wales (UNSW), Australia
6. Kampus di Belanda yang masuk dalam daftar The Orange Knowledge Program (OKP)

Lantas, apa saja tujuh beasiswa prioritas yang dibuka LPDP pada 2024?

1. NTU Program MBA
Beasiswa NTU Program MBA ditujukan bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang bekerja di sektor publik dan berminat untuk menempuh pendidikan Master of Business Administration (MBA) di Nanyang Technological University (NTU), Singapura. Durasi pembiayaan pendidikan yang akan dijalani mahasiswa paling lama 12 bulan.

2. NTU Program Doktor
Beasiswa NTU Program Doktor dibuka khusus untuk pendidikan doktor di NTU Singapura program studi bidang science, technology, engineering, and mathematics (STEM) dan non-STEM. Studi akan dibiayai dengan durasi paling lama 48 bulan.

Tercatat, ada 20 program studi yang dapat dipilih, seperti Chemical and Biomolecular Engineering; Communication and Information; Earth and Environmental Science; dan Public Policy & Global Affairs.

3. Campus France Program Master
Beasiswa Kemitraan LPDP-Campus France adalah beasiswa hasil kerja sama antara LPDP dan Pemerintah Perancis untuk jenjang master bidang prioritas pembangunan Indonesia sesuai dengan keahlian pengetahuan yang dimiliki oleh universitas di Perancis. Durasi pendanaan paling lama 24 bulan atau dua tahun.

4. UC Davis Program Doktor
Beasiswa LPDP-UC Davis Program Doktor adalah program beasiswa dari hasil kerja sama antara LPDP dan University of California Davis di AS untuk mencetak calon lulusan Doktor di bidang Pertanian, Lingkungan, Teknik, dan Pendidikan.

Nantinya, studi mahasiswa akan dibiayai dengan durasi paling lama 5 tahun. Ada 19 program studi yang tersedia untuk beasiswa ini, yakni Atmospheric Science, Nutritional Biology, Biological System Engineering, dan Materials Science and Engineering.

5. UNSW Program Doktor
Beasiswa LPDP-UNSW Australia adalah program beasiswa hasil kerja sama LPDP dan University of New South Wales, Australia, untuk para calon Doktor di bidang energi terbarukan dan inovasi. Nantinya, studi akan dibiayai selama maksimal 48 bulan.

Menurut LPDP, ada 32 program studi yang dapat dipilih calon mahasiswa untuk beasiswa ini, seperti Biochemistry & Molecular Genetics; Microbiology and Immunology; Physiology & Pharmacology; Information Systems, Technology and Management; dan Art, Design and Media.

6. Diktiristek-LPDP-OKP Program Master
Diktiristek-LPDP-OKP Program Master adalah beasiswa hasil kerja sama antara Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Diktiristek), Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), dan Nuffic Neso Indonesia. Durasi pendanaan studi melalui skema beasiswa ini paling lama 16 bulan.

Beasiswa ini khusus untuk pendidikan pada 34 bidang di sejumlah universitas di luar negeri, seperti LLM Technology Law and Innovation di University of Groningen; MSc Spatial Planning di Utrecht University; dan MA Heritage Studies di Vrije Universiteit Amsterdam.

7. NUS Program Master Bidang Kewirausahaan
Beasiswa NUS Program Master Bidang Kewirausahaan adalah program kerja sama pendanaan (Co-Funding) antara LPDP dengan National University of Singapore (NUS) Enterprise.

Beasiswa ini bertujuan untuk mendidik calon pengusaha yang ingin meluncurkan usaha baru dan mengembangkan bisnis melalui bimbingan untuk pengembangan bisnis dan akses teknologi yang dimiliki NUS Enterprise.

Beasiswa ini diperuntukkan bagi calon mahasiswa jenjang pendidikan magister di National University of Singapore (NUS). Namun, khusus untuk program studi Master Science in Venture Creation bidang Kewirausahaan. Adapun durasi pendanaan studi bagi beasiswa ini paling lama 12 bulan, termasuk program magang.

Bagi Pelamar program beasiswa NUS Program Master Bidang Kewirausahaan, wajib melampirkan Rencana Bisnis atau Pegembangan Bisnis sesuai format LPDP.

Cara dan Syarat Mendaftar LPDP 2024
Pendaftaran tahap pertama beasiswa LPDP sudah dibuka sejak Kamis (11/1/2024) lalu dan ditutup pada 12 Februari 2024. Pendaftaran dilakukan secara daring atau online melalui situs pendaftaran beasiswa LPDP (https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/).

Proses pendaftaran tahap dua baru dibuka mulai 19 Juni hingga 18 Juli 2024. Untuk Tahap 1 perkuliahan paling cepat Juli 2024, sedangkan tahap 2 Januari 2025.
Hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada 1 Maret 2024 untuk tahap 1 dan untuk tahap 2 pada 9 Agustus 2024. Lalu, dilanjutkan dengan seleksi bakat pada 18-11 Maret 2024 untuk tahap 1 dan tahap 2 pada 27-31 Agustus 2024.

Pengumuman hasil seleksi bakat skolastik akan diumumkan pada 27 Maret 2024 untuk tahap 1 dan tahap 2 pada 5 September 2024. Dilanjutkan dengan seleksi substansi pada April-Mei 2024 untuk tahap 1 dan tahap 2 September-Oktober 2024. Hasilnya seleksi substansi diumumkan pada 10 Juni 2024 tahap 1 dan tahap 2 7 November 2024.

Ada sejumlah syarat pendaftaran beasiswa reguler yang harus dipenuhi oleh calon pelamar, yakni.
1. WNI
2. Telah menyelesaikan studi program diploma empat (D4) atau sarjana (S1) untuk beasiswa magister; program magister (S2) untuk beasiswa doktor, atau diploma empat (D4) atau sarjana (S1) langsung doktor.
3. Bagi pendaftar dari diploma empat (D4) atau sarjana (S1) langsung doktor wajib memenuhi sejumlah ketentuan, yakni Memiliki LoA Unconditional dari Perguruan Tinggi tujuan dan memenuhi seluruh kriteria persyaratan sebagai pendaftar doktor (S3) Beasiswa LPDP.
4. Pendaftar yang telah menyelesaikan studi magister (S2) tidak diizinkan mendaftar pada program beasiswa magister dan pendaftar yang telah menyelesaikan studi doktor (S3) tidak diizinkan mendaftar pada program beasiswa doktor.
5. Bagi pendaftar jenjang doktor pada semua program Beasiswa LPDP yang merupakan lulusan dokter spesialis atau dokter subspesialis dapat menggunakan transkrip nilai dokter spesialis atau dokter subspesialis sebagai bukti pemenuhan syarat Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) pada masing-masing program.
6. Melampirkan surat rekomendasi sesuai dengan persyaratan masing-masing program yang diterbitkan paling lama 1 (satu) tahun di bulan yang sama dengan waktu pendaftaran beasiswa. Surat rekomendasi dapat disampaikan dengan dua cara:

– Surat Rekomendasi Online Form, disampaikan dengan cara menginput data pemberi rekomendasi melalui aplikasi pendaftaran yang terdiri dari nama perekomendasi, instansi, jabatan, email aktif dan nomor handphone. Selanjutnya, LPDP akan mengirimkan email kepada perekomendasi untuk mengisikan rekomendasi yang kemudian dikirimkan (submit) kepada LPDP.

– Surat Rekomendasi Offline Form (unggahan) yang ditandatangani oleh pemberi rekomendasi, disampaikan dengan cara mengunggah dokumen pada aplikasi pendaftaran serta mengisikan data bulan dan tahun surat tersebut diterbitkan atau ditandatangani (contoh format terlampir).

7. Memenuhi ketentuan batas usia pendaftar pada 31 Desember di tahun pendaftaran yaitu:
– Pendaftar jenjang pendidikan magister berusia paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun.
– Pendaftar jenjang pendidikan doktor berusia paling tinggi 40 (empat puluh) tahun.
8. Mengunggah dokumen Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dengan ketentuan sebagai berikut:
– Pendaftar jenjang Magister wajib memiliki IPK pada jenjang studi sebelumnya sekurang-kurangnya 3,00 pada skala 4,00 atau yang setara dibuktikan dengan transkrip nilai asli atau telah dilegalisir.
– Pendaftar jenjang Doktor wajib memiliki IPK pada jenjang studi sebelumnya sekurang-kurangnya 3,25 pada skala 4,00 atau yang setara dibuktikan dengan transkrip nilai asli atau telah dilegalisir.
– Khusus untuk pendaftar jenjang Doktor dari program Magister tanpa IPK, wajib melampirkan surat keterangan dari perguruan tinggi asal.
9. Mengunggah dokumen sertifikat kemampuan bahasa Inggris yang diterbitkan paling lambat pada 2 (dua) tahun terakhir dari tahun pendaftaran beasiswa oleh ETS (www.ets.org), PTE Academic (www.pearsonpte.com), atau IELTS (www.ielts.org) dengan ketentuan sebagai berikut:
– Pendaftar program Magister Dalam Negeri skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL® ITP 500, TOEFL® iBT 61, PTE Academic 50; atau IELTS™ 6,0.
– Pendaftar program Magister Luar Negeri, skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT® 80; PTE Academic 58; atau IELTS™ 6,5.
Pendaftar program Doktor Dalam Negeri, skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL® ITP 530, TOEFL® iBT 70, PTE Academic 50; atau IELTS™ 6,0.
– Pendaftar program Doktor Luar Negeri, skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT® 94; PTE Academic 65; atau IELTS™ 7,0.
– Sertifikat TOEFL ITP yang berlaku harus berasal dari lembaga resmi penyelenggara tes TOEFL ITP di Indonesia.
10. Melampirkan surat rekomendasi dari tokoh masyarakat atau akademisi (dapat memilih online form atau unggah). https://documentsemua.com/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*